Mitrapolitika.com – Pihak Satuan Perawatan Tahanan dan Barang Bukti (Sat Tahti) Polres Pidie Jaya (Pijay) cek kesehatan 34 tahanan dalam sel tahanan Mapolres setempat, Kamis (31/8/2023).
Kapolres Pidie Jaya, AKBP Dodon Priyambodo SH SIK MSi melalui Kasat Tahti, Ipda Fadhlullah SH, mengatakan kegiatan ini rutin mereka laksanakan sepekan sekali.
Kegiatan yang melibatkan Tim Poliklinik ini untuk memastikan kondisi kesehatan para tahanan.
“Pengecekan kesehatan ini meliputi cek tekanan darah, urine serta bagian fisik secara menyeluruh,” kata Kasat Tahti, Ipda Fadhlullah SH.
Dari serangkaian pengecekan kesehatan terhadap para tahanan, tim medis Poliklinik Polres memastikan bahwa semua tahanan dalam kondisi fit.
Kendati demikian pihak Satuan Tahti tetap terus memantau pengecekan kesehatan rutin setiap pekannya.
Baca juga: Elvi Sukaesih Menderita Saraf Kejepit, Kesakitan hingga Tidak Kuat Menopang Badan
“Pada intinya pemeriksaan kesehatan para tahanan ini merupakan bentuk pelayanan Polri dalam menjamin kesehatan bagi para tahanan yang menjalani masa tahapan hukum,” ujarnya .
Fadhlullah SH menambahkan pelayanan kesehatan merupakan langkah pembinaan jasmani dan rohani tahanan,.
Hal ini sesuai Peraturan Kapolri Nomor 4 tahun 2015 tentang Pengurusan dan Perawatan Tahanan pada Rumah Tahanan (Rutan) Polri. (*)